Rabu, 23 Februari 2011

surrender … totally to GOD

Suatu hari, ada seorang gadis kecil yang tinggal bersama ibunya.
Sang ibu hanya bekerja sebagai seorang pegawai kecil di sebuah pabrik.
Ketika sang anak mulai memasuki usia sekolah, anak ini harus menerima kenyataan kalau ia tidak dapat bersekolah seperti anak lain seusianya.
Ia tidak dapat memakai seragam sekolah yang rapih.
Sepatu yang bagus.
Tas sekolah yang lucu.
Dan ia tidak dapat bertemu dengan teman-teman barunya.
Ia hanya belajar menulis dan membaca bersama ibunya.
Ia pun belajar menghitung dari pengetahuan ibunya saja.
Sang gadis kecil ini harus bekerja membantu ibunya memenuhi kebutuhan hidup mereka.
Gadis kecil ini bekerja sebagai tukang koran.
Di dalam hati, sang ibu menangis karena melihat sang anak tidak dapat sekolah seperti anak lainnya.
Tetapi sang gadis kecil ini tetap ceria menjalani hari-harinya sebagai seorang tukang koran.
Gadis kecil ini semakin hari, semakin beranjak dewasa.
Tidak hanya bertambah dewasa secara fisik, gadis ini pun bertambah dewasa dalam karakter dan kecintaannya dengan Tuhan.
Ia menyerahkan impiannya kepada Tuhan.
Suatu ketika, sang ibu berkata kepada gadis ini, “Nak, maafkan ibu. Karena kesalahan ibu, kamu tidak dapat menggapai impianmu…”
Sang anak menjawab dengan penuh keyakinan, “Tidak bu, ibu tidak salah. Aku bukan tidak dapat menggapai impianku, tetapi aku belum menggapainya. Aku percaya, Tuhan sudah menyiapkan masa depan yang indah untukku. bahkan aku sangat percaya kalau Tuhan tahu waktu yang tepat untukku menggapai impianku…”


 
Ketika Aku mulai merasa impian Ku sulit untuk digapai, Tuhan mengingatkan Aku kalau DIA mampu melakukan hal yang tidak terpikirkan oleh akal manusia.
Tuhan lagi bener-bener ingetin Aku soal totally surrender.
TOTAL, bukan sebagian atau sedikit-sedikit.
Tuhan pengen Aku serahin semuanya. hidup, masa depan, pergumulan, semua yang lagi Aku hadapi.
Tuhan juga ingetin buat lakuin apa yang benar, selanjutnya serahin semua sama Tuhan.
  Baik bukan berarti benar, tapi Benar udah pasti Baik.

I LOVE YOU My LORD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar